Bosen di Pesawat? 10 Kegiatan Seru yang Bisa Kamu Lakuin di Penerbangan!

Bosen di Pesawat? 10 Kegiatan Seru yang Bisa Kamu Lakuin di Penerbangan!

Smallest Font
Largest Font

Jalan-Jalan.com - Kamu bosan di pesawat ketika melakukan penerbangan selama berjam-jam? Jangan khawatir, Jalan-jalan.com punya rekomendasi kegiatan seru yang bisa kamu lakukan untuk mengisi waktu selama penerbangan. Simak rekomendasinya di bawah ini, ya!

1. Baca Buku atau E-Book

Ketika melakukan penerbangan, kamu bisa membawa buku kesukaan kamu atau mengunduh e-book. Membaca buku bisa menjadi pilihan yang menarik untuk melepas kebosanan dan membawa kamu ke dunia di dalam buku. Kalau kamu mau mengurangi suara bising sekitar, gunakan earphone atau headphone untuk membaca dengan lebih fokus. Kalau kamu merasa sulit untuk memilih satu buku fisik yang mau kamu bawa ke pesawat, Jalan-jalan.com lebih rekomendasiin kamu untuk baca ebook atau buku digital karena lebih fleksibel.

2. Mendengarkan Podcast atau Musik

Jangan lupa siapin playlist kesukaan kamu atau dengerin podcast yang kamu suka. Ini bisa menjadi cara yang menyenangkan untuk bersantai dan rileks selama penerbangan. Hal ini bisa jadi pengalaman yang seru karena kamu bisa mendengarkan podcast dengan topik yang beragam, mulai dari traveling, kisah inspiratif, kisah cinta, cerita horror, hingga podcast yang membahas tentang kondisi terkini. Selain itu, kamu juga bisa menjelajahi genre musik baru. Buat playlist dengan berbagai jenis musik untuk menemukan sesuatu yang baru dan menarik. Musik nggak cuma bisa mengurangi kebosanan, tetapi juga mengurangi stres dan kecemasan.

3. Menonton Film atau Serial

Kamu bisa menonton film dan serial selama penerbangan. Sekarang, banyak maskapai yang menawarkan sistem hiburan (in-flight entertainment) untuk menonton film di dalam pesawat. Nggak cuma nonton film, kamu juga bisa dengerin lagu atau main game.

4. Menulis atau Membuat Rencana Perjalanan

Kalau kamu suka menulis, kamu bisa menggunakan waktu di pesawat untuk mencatat pengalaman perjalanan atau membuat rencana untuk tujuan liburan kamu. Nggak cuma menghilangkan kebosanan, menulis juga bisa jadi healing atau terapi untuk kamu. Kamu bisa menulis apa aja yang selama ini udah kamu lakuin dan menulis rencana kamu ke depannya.

5. Melihat Pemandangan dari Jendela

Kamu bisa menikmati pemandangan dari ketinggian dan berimajinasi atau berpikir tentang keberlanjutan hidup kamu. Selain itu, kamu bisa ngambil foto atau video untuk mengabadikan momen.

6. Mengobrol dengan Penumpang Lain

Kadang, kita duduk bersebelahan dengan orang asing di dalam penerbangan yang memiliki tujuan yang sama. Apalagi kalau kamu bepergian sendiri, nggak ada salahnya kalau kamu ngajak ngobrol orang yang ada di samping kamu. Karena kalian bepergian ke tempat yang sama, siapa tahu kamu jadi bisa dapet informasi baru tentang informasi wisata. Nggak cuma itu, kamu bisa menambah teman dan relasi.

7. Melakukan Stretching

Duduk di kursi pesawat selama berjam-jam tentunya bikin kamu pegal. Untuk meredakan hal tersebut, kamu bisa melakukan stretching ringan biar badan kamu nggak kaku.

8. Menikmati Makanan

Kamu bisa menikmati makanan yang ada di dalam penerbangan. Biasanya, maskapai menyediakan makanan. Selain itu, kamu biasanya juga nggak dilarang untuk membawa snack atau makanan sendiri.

9. Tidur

Beberapa orang biasanya harus berurusan dengan berbagai hal yang hectic sebelum melakukan penerbangan. Nah, kalau kamu salah satu dari orang tersebut, kamu bisa menggunakan waktu untuk tidur supaya badan kamu lebih bugar ketika sampai di tempat tujuan.

10. Membaca Majalah yang Disediakan

Biasanya, di depan kursi disediakan majalah-majalah yang bisa dibaca. Kamu bisa membaca berbagai informasi menarik lewat majalah tersebut.

Nah, itu dia rekomendasi dari Jalan-Jalan.com untuk mengisi waktu kamu selama penerbangan, pastikan untuk membawa perangkat dan hiburan yang dibutuhkan serta mengingat batasan di pesawat seperti mengaktifkan mode pesawat. Dengan mempersiapkan kegiatan seru ini, perjalanan kamu di pesawat bisa jadi perjalanan yang lebih menyenangkan.

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow