Street Food-an di Korea? Tips Biar Street Food-an Kamu Makin Seru!

Street Food-an di Korea? Tips Biar Street Food-an Kamu Makin Seru!

Smallest Font
Largest Font

Jalan-Jalan.com - Street food-an di Korea merupakan salah satu pengalaman kuliner yang paling seru dan memuaskan. Korea terkenal dengan makanan yang lezat dan street food-nya yang menarik, mulai dari tteokbokki yang pedas hingga hotteok yang manis. Kamu bisa menemukan berbagai macam makanan, mulai dari makanan yang digoreng hingga dipanggang, makanan pedas, manis, atau gurih. Kamu pasti bisa menemukan makanan yang cocok untuk kamu.

Street food di Korea (Sumber: Website IDN Times)

Penjual street food di Korea sering menciptakan varian unik dari makanan tradisional serta mencampurkan berbagai bahan dan saus untuk menciptakan rasa yang baru dan menarik. Beberapa contoh streetfood di Korea yang terkenal ialah:

1. Tteokbokki

Tteokbokki merupakan makanan khas Korea yang paling terkenal. Tteokbokki terbuat dari tteok (kue beras) yang dimasak dengan saus gochujang pedas.

2. Hotteok

Hotteok merupakan pancake Korea yang digoreng dan diisi dengan cokelat, kacang, dan topping lainnya. Hotteok merupakan camilan manis yang sangat populer.

3. Odeng

Odeng merupakan kue ikan Korea yang disajikan dalam kuah kaldu. Biasanya, odeng populer di Korea ketika sedang musim dingin.

4. Kimbap

Kimbap merupakan gulungan nasi Korea yang diisi dengan sayuran, daging, atau seafood. Kimbap menjadi populer karena makanan ini mudah dibawa saat bepergian.

5. Bunggeopang

Bunggeopang merupakan kue ikan Korea yang diisi dengan selai kacang merah atau krim. Bunggeopang merupakan camilas manis yang populer, terutama di musim dingin karena bunggeopang panas dapat menghangatkan perut ketika lapar.

6. Kimchi Pancake

Kimchi pancake merupakan pancake yang diisi dengan kimchi dan bahan-bahan lainnya, kemudian digoreng.

7. Yangnyeom Chicken

Yangnyeom chicken merupakan ayam goreng Korea yang disajikan dengan saus pedas manis.

8. Jjangmyeon

Jjangmyeon merupakan mie asal Korea dengan saus hitam yang terbuat dari kacang kedelai yang ditemani dengan potongan daging dan sayuran.

9. Korean Corn Dog

Korean corn dog adalah sosis yang dilapisi dengan adonan, tepung roti, kemudian digoreng.

10. Mandu

Mandu merupakan pangsit Korea yang diisi dengan daging dan sayuran, kemudian direbus atau digoreng.

Nah, kali ini, Jalan-Jalan.com akan kasih kamu beberapa tips untuk menikmati streetfood di Korea! Simak tips di bawah ini, ya!

Tempat Street Food di Korea (Sumber: Website GoTravelly)

1. Cari Tempat Ramai

Lokasi dengan antrian panjang atau banyaknya orang lokal asal Korea yang berkunjung ke sana merupakan tanda baik bahwa tempat tersebut menjual makanan yang enak.

2. Jelajahi Pasar Tradisional

Pasar tradisional seperti Gwangjang Market di Seoul menawarkan berbagai macam street food yang autentik dan lezat. Kamu bisa menjelajahi pasar-pasar tersebut untuk mencari pengalaman street food yang lebih autentik.

3. Perhatikan Kebersihan

Pastikan bahwa penjual street food menjaga kebersihan dengan baik. Pilihlah tempat yang terlihat bersih dan makanan disediakan secara higenis.

4. Cobalah Makanan Lokal

Jangan ragu untuk mencoba makanan lokal Korea yang unik dan berbeda, seperti twigim, japchae, gyeranppang, dan berbagai makanan lokal asal Korea lainnya.

5. Siapkan Uang Tunai

Sebagian besar penjual street food menerima pembayaran dengan uang tunai, tidak semua pedagang menyediakan metode pembayaran digital, seperti transfer atau QRIS. Pastikan kamu membawa uang tunai dalam jumlah yang cukup untuk membeli makanan yang kamu inginkan.

6. Komunikasi

Jika kamu nggak fasih berbahasa Korea, gunakanlah bahasa Inggris. Apabila pedagang di sana tidak mengerti bahasa Inggris, kamu bisa menggunakan bahasa tubuh atau aplikasi penerjemah untuk berkomunikasi dengan pedagang. Selalu pastikan kalau kamu memahami apa yang kamu beli sebelum melakukan pembayaran.

7. Cicipi Sample

Beberapa pedagang mungkin menawarkan contoh gratis dari makanan mereka. Kamu bisa mencoba sample untuk mencoba rasa makanan sebelum kamu membelinya.

8. Perhatikan Waktu Penjualan

Beberapa pedagang street food mungkin hanya buka di waktu-waktu tertentu. Pastikan kamu sudah mengecek terlebih dahulu jam operasional mereka sehingga kamu nggak kecewa kalau sudah sampai di sana, tetapi tempatnya tutup.

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow