Hidup Sebagai Camper Van: Alternatif Cara Hidup Nomaden Modern

Hidup Sebagai Camper Van: Alternatif Cara Hidup Nomaden Modern

Smallest Font
Largest Font

Jalan-Jalan.com - Hidup sebagai camper van merupakan sebuah alternatif cara hidup nomaden modern. Kehidupan ini mencerminkan perpaduan antara teknologi, kenyamanan, dan kebebasan hidup. Camper van adalah jenis kendaraan rekreasi yang dirancang untuk menjadi tempat tinggal sementara atau kendaraan camping. Mobil yang kamu gunakan bisa memiliki fasilitas dapur, tempat tidur, kamar mandi portabel, dan ruang penyimpanan. Bagian belakang mobil camper van dibuat sebagai bagasi untuk meletakkan banyak barang. Di Indonesia, mulai banyak orang yang hidup sebagai camper van. Di Amerika, fenomena camper van sudah berkembang sejak abad ke-19. Ternyata, orang barat di abad tersebut suka bepergian dan akhirnya menjadikan kendaraan sebagai tempat tinggal.

Ilustrasi Camper Van di Alam (Sumber: Website TribunJabar Travel)

Kelebihan Hidup Sebagai Camper Van

Kebebasan dan Fleksibilitas

1. Kebebasan

Gaya hidup camper van memberikan kebebasan seseorang untuk pergi ke mana saja dan kapan saja tanpa harus repot-repot mencari tempat tinggal.

2. Jadwal yang Fleksibel

Dengan hidup camper van, kamu memiliki jadwal yang fleksibel untuk travelling kamu. Kamu bisa mengubah rencana perjalanan kamu sesuai keinginan, menjelajah tempat-tempat baru, dan menghabiskan waktu secara fleksibel.

Hemat Biaya

1. Menghemat Biaya Akomodasi

Kamu nggak perlu bayar sewa atau bayar rumah karena camper van bisa kamu jadikan rumah yang berpindah-pindah.

2. Mengurangi Biaya Hidup

Hidup sederhana di dalam camper van dapat membantu mengurangi pengeluaran untuk kebutuhan sehari-hari.

Dapat Berkoneksi dengan Alam

1. Hidup Dekat dengan Alam

Camper van memungkinkan kamu untuk hidup lebih dekat dengan alam. Kamu dapat memarkirkan mobil kamu di tempat yang memiliki pemandangan indah atau berdekatan dengan alam. Jadinya, kamu bisa tidur with the view, deh!

2. Menjaga Alam

Gaya hidup nomaden di dalam camper van bisa lebih ramah lingkungan karena lebih meminimalisir pembangunan rumah atau apartemen.

Ilustrasi Parkir di Camper Van (Sumber: Website Tirto)

Kekurangan Hidup Sebagai Camper Van

1. Perawatan Kendaraan Secara Ekstra

Sebagai seseorang yang hidup camper van, merawat dan memelihara camper van menjadi salah satu tanggung jawab utama. Kamu jadi perlu merawat kendaraanmu secara ekstra supaya kendaraanmu tetap dalam kondisi yang baik. Merawat dan memperbaiki camper van dapat menjadi mahal, terutama jika ada kerusakan atau masalah teknis yang memerlukan bantuan profesional.

2. Ruang yang Terbatas

Kamu memiliki ruang yang terbatas dalam menjalani kehidupan sehari-hari, tetapi merangsang kreativitas dalam mengoptimalkan setiap ruang yang ada.

3. Fasilitas Terbatas

Dengan hidup di camper van, kamu tentunya memiliki fasilitas yang terbatas. Camper van memiliki fasilitas toilet, dapur, dan tempat tidur yang terbatas. Ini dapat menjadi hal yang membuatmu kurang nyaman.

4. Keterbatasan Privasi

Hidup di camper van mungkin berarti kurangnya privasi, terutama saat berada di tempat parkir umum atau area camping yang padat.

5. Keterbatasan Listrik

Meskipun camper van modern sudah dilengkapi dengan listrik, penggunaan perangkat elektronik atau pemanas dapat melebihi batas daya listrik yang tersedia.

6. Keterbatasan Akses

Keterbatasan akses ke tempat tertentu memungkinkan beberapa lokasi yang tidak dapat diakses oleh camper van karena pembatasan atau peraturan khusus dari suatu tempat.

7. Kesulitan Mencari Tempat Parkir

Kesulitan mencari tempat parkir yang aman dan legal merupakan salah satu tantangan menjadi camper van.

8. Ketergantungan pada Fasilitas Umum

Hidup sebagai camper van membuat kamu ketergantungan pada fasilitas umum saat tidak ada fasilitas yang memadai di camper van.

Sebelum memutuskan untuk hidup sebagai camper van, penting untuk mempertimbangkan secara matang kelebihan dan kekurangan tersebut serta menyesuaikan gaya hidup sesuai preferensi dan kebutuhan hidup.

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow